Ini mencari situs candi di daerah piyungan tujuan awalnya menuju situs payak gak bisa masuk karena di kunci. saya menyadari ada candi saat pulang dari bukit bintang menuju kota jogja melihat plang putih yang menujukan ke candi payak tapi karena dikunci lanjut cari malah ketemu candi gampingan secara tidak sengaja
foto yang tak upload juga pertengahaan tahun 2014, seingetku aku berhasil masuk ke candi gampingan saat ada juru pelihara yang lagi jaga, dan diberitahu juga kalau dia juga merangkap jadi juru pelihara beberapa situs candi. diberitahu juga ancer ancer menuju situs watu gilang tapi sampai saat ini belum kesampaian juga menuju situs itu, aku datang di saat musim hujan jadi rada becek
aku melihat candi ini terdiri dari candi utama dan dua candi perwara di sisi kanan dan sisis kiri candi utama, semua dalam keadaan belum dipugar dan yang terlihat hanya bagian kaki candi. dibelakang candi utama ada tumpukan bagian bagian candi yang belum dipugar. dan ada bagian relief yang menggambarkan tentang hewan seperti katak
dari yang kubaca candi ini ditemukan secara tidak sengaja oleh pengrajin batu bata pada tahun 1995. waktu ditemukan terdapat 3 buah arca dhyani budha wairocana yang terbuat dari perunggu dua buah arca jambhala dan candralokeswara dari batu andesit. dengan adanya arca arca tersebut dapat dikatan jika candi gampingan pemujaan agama budha aliran mahayana
terimakasih sudah membaca
sumber wikipedia
Comments
Post a Comment